News Games

SM Tinggalkan Hawks dengan Margin 12 Angka

30 March 2022
|

SM tidak mengendurkan serangan di kuarter kedua. Justru mereka berhasil memperpanjang jarak poin hingga 12 angka (41-29). SM mencetak 19 angka selama kuarter kedua ini. 

SM banyak mendapatkan tambahan angka dari free throw. Mereka mencetak 5 free throw dari 5 kesempatan, atau dengan persentase 100%. Sementara itu untuk three point, SM memasukkan 2 dari 5 kali percobaan three point. SM juga mengumpulkan 13 rebound selama kuarter kedua. 

Sebaliknya Hawks hanya mencetak 4 tembakan dari 18 attempt. Mereka mencoba menambahkan angka melalui tembakan three point. Dari 7 kali percobaan, hanya masuk sekali saja. Strategi ini kurang efektif kalau akurasi tembakan para pemain sedang buruk. 

Sebenarnya Hawks punya defense yang bagus selama kuarter kedua. Ada 3 kali steal yang dilakukan Hawks untuk merebut bola dari penguasaan pemain SM. Tapi karena offense mereka lemah, maka tidak bisa menambah poin untuk mereka. (*)

Baca Juga: PIALA PRESIDEN BASKET 2019 MENJADI AJANG PRA MUSIM IBL

0 Comments