Apa yang terjadi di kuarter ketiga sungguh di luar dugaan. RANS berhasil membalikkan keadaan, hingga memaksa Pelita Jaya hanya mencetak 5 angka saja selama kuarter ketiga. RANS unggul 56-51 saat kuarter ketiga ditutup.
Memasuki kuarter ketiga, RANS langsung membukanya dengan memasukkan enam poin berturut-turut. Awalnya Pelita Jaya tak mempermasalahkan hal tersebut. Karena melalui lay up Vincent Kosasih, Pelita Jaya kembali unggul 10 angka (48-38). Namun yang terjadi setelahnya sungguh mengejutkan.
RANS terus memberondong pertahanan Pelita Jaya. Sampai akhirnya mereka bisa menyamakan kedudukan menjadi 48-48 di sisa waktu empat menit kuarter ketiga. Tak hanya sampai di situ, RANS masih menambah poin hingga unggul 51-48 melalui three point play Akeem Scott.
Pelita Jaya baru mencetak poin kembali saat waktu tersisa dua menit di kuarter ketiga. Dengan hanya menambahkan 5 angka, Pelita Jaya harus rela melepaskan keunggulan mereka. Sebaliknya RANS kini punya peluang menang setelah penampilan yang hebat di kuarter ketiga ini. RANS mencetak 24 poin dan unggul 56-51. Bila terus konsisten, maka RANS mungkin saja bisa menumbangkan Pelita Jaya. (*)
0 Comments