News News

Pelita Jaya Punya Kelemahan yang Perlu Diperbaiki

31 January 2025
|

Pemain Pelita Jaya, James Dickey III, menilai timnya belum sempurna. Masih ada beberapa kekurangan yang perlu diperbaiki, terutama di defense.

Pelita Jaya melaju mulus pada tiga laga awal IBL 2025. Tim asuhan Johannis Winar tersebut belum terkalahkan.

Pelita Jaya sukses menumbangkan lawan-lawannya yakni Dewa United Banten, Satya Wacana Salatiga, dan terakhir Kesatria Bengawan Solo. Akan tetapi, hasil tersebut tak membuat Pelita Jaya besar kepala.

“Masih banyak yang perlu diperbaiki, bila saya bisa bilang itu adalah defense, defense, dan defense. Kami perlu banyak latihan untuk bisa menyempurnakan itu,” ujar Dickey.

“Tentunya perlu juga peningkatan di offense. Kami perlu menyerang lebih agresif lagi untuk bisa memertahankan gelar juara,” imbuhnya.

Pelita Jaya tak hanya akan tampil pada IBL di musim ini. Brandon Jawato dkk. juga perlu bersiap unjuk gigi pada Basketball Champions League (BCL) Asia 2025 yang akan dimulai pada Maret.

Baca Juga: Kaleidoskop 2024: Tahunnya Pelita Jaya Jakarta

0 Comments