News Games

Pelita Jaya Bakrie Jakarta Vs Satria Muda Pertamina Jakarta: Satu Langkah Lagi

04 June 2021
|

Satria Muda Pertamina Jakarta tinggal memenangkan satu pertandinganlagi demi merengkuh trofi Indonesia Basketball League (IBL) Pertamax 2021. Sebaliknya, Pelita Jaya Bakrie Jakarta tak mau menyerah begitu saja.

Gim kedua final IBL Pertamax 2021 akan tersaji di Britama Arena, JUmat (4/6). Bagi Pelita Jaya Bakrie Jakarta dan Satria Muda Pertamina Jakarta, laga tersebut akan menentukan siapa yang tersenyum di akhir pertandingan.

Pelita Jaya Bakrie Jakarta harus memenangi gim tersebut bila tidak ingin menyesal di kemudian hari. Sementara Satria Muda Pertamina Jakarta tentu lebih ingin kemenangan didapat dengan sapu bersih.

Di gim pertama, Satria Muda Pertamina Jakarta tampil meyakinkan. Arki Dikania Wisnu dkk. menang dengan skor 70-50.

Arki menjadi pencetak poin terbanyak Satria Muda Pertamina Jakarta dengan 16 poin. Sementara di kubu Pelita Jaya Bakrie Jakarta, Reggie Mononimbar tampil cemerlang dengan raihan 14 angka.

Key Player:

Pelita Jaya Bakrie Jakarta: Andakara Prastawa 235 poin, 87 assist, 56 rebound, dan 22 steal

Satria Muda Pertamina Jakarta: Arki Dikania Wisnu 256 poin, 69 assist, 125 rebound

Rekor Pertemuan Musim Ini:

Satria Muda Pertamina Jakarta 76 Vs 54 Pelita Jaya Bakrie Jakarta

Satria Muda Pertamina Jakarta 70 Vs 50 Pelita Jaya Bakrie Jakarta

Baca Juga: Tak Ada Satria Muda di Final IBL 2023

0 Comments