News Games

Pelita Akhiri Babak Reguler dengan Kemenangan atas Dewa United

30 March 2022
|

Laga sengit dan menarik mengakhiri babak reguler Kompetisi IBL Tokopedia 2022 ketika Pelita Jaya Bakrie menundukkan Dewa United Surabaya 70-64 di Gedung Basket Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu 30 Maret.

Meski keduanya sudah mengantungi tiket ke babak play off bulan Agustus mendatang, Pelita dan Dewa sama-sama bermain sepenuh hati dalam pertandingan tersebut.

Govinda Julian Saputra dan Dior Alexandros Lowhorn membuat Pelita unggul 6-0. Dewa merespon dengan angka lewat Kaleb Ramot Gemilang dan Xaverius Prawiro. Dua angka dari Lowhorn menjadikan Pelita memimpin 8-6 pada lima menit awal.

Kaleb menyamakan kedudukan, Fernando Manansang menjaga keunggulan Pelita dengan tembakan tiga angka. Kaleb membalikkan keunggulan untuk Dewa, 12-11 tetapi Di’mar Hill dan Katon Aji Baskoro mengembalikan keunggulan Pelita. Leonardo Effendy merapatkan poin. Angka dari Hill mengunci kuarter pertama untuk keunggulan lima angka Pelita, 19-14.

Leonardo memborong angka diawal kuarter kedua, Dewa unggul  20-19. Kevin Moses Eliazer Poetiray menambahnya, Dua free throw Muhammad Arighi dan satu dari Govinda menyamakan kedudukan. Ferdian Purwoko dan Seagers menambah angka Dewa, Reggie William membalas untuk Pelita. Three points Seagers dibalas angka-angka dari Vincent Rivaldy Kosasih dan Arighi. Reggie dan Kaleb berbalas poin, kemudian tembakan tiga angka Reggie mengembalikan keunggulan Pelita, 35-31.

Emillio Parks mendekatkan selisih, Reggie dan Lowhorn kembali menjauhkan. Angka terakhir dari Kevin untuk Dewa memastikan Pelita tetap unggul lima angka menutup babak pertama, 40-35.

Kuarter ketiga, Pelita berhasil menjaga selisih. Lima menit awal Pelita unggul empat angka, 50-46. Jamarr Andre Johnson mendekatkan angka, Hill menjaganya dan Kaleb kembali menipiskan. Katon dan Abbiyu Ramadhan memperbesar keunggulan namun angka dari Ferdian Purwoko dan Seagers menipiskannya. Pelita unggul tiga angka usai kuarter ketiga, 57-54. 

Abbiyu membuka poin kuarter terakhir, Ferdian dan Dio Tirta merapatkan selisih tetapi tembakan tiga angka Arighi kembali menjaga marjin keunggulan Pelita 62-58. Arighi juga membalas poin Kaleb. Dua kali three points Govinda makin memperlebar jarka 70-60 saat waktu tersisa di bawah empat menit.   Empat lemparan bebas Kevin memperkecil jarak dan ternyata menjadi angka terakhir pertandingan. Pelita Jaya menang 70-64.

Reggie mencetak 15 angka, Hill mengemas 12 angka buat Pelita. Kaleb membuat 19 angka disusul Kevin menyumbang 16 poin buat Dewa United

Baca Juga: Dewa United Pertahankan Kemenangan Atas Bali United

0 Comments