News Games

Pacific Ingin Segera Kunci Tempat Play-Off

30 January 2020
|

Mengumpulkan kemenangan sebanyak-banyaknya adalah target setiap tim di kompetisi dengan format liga. Sama seperti di Indonesian Basketball League (IBL) 2020. Dengan format liga untuk reguler season, dan hanya ada enam tempat di babak Play-Off. Pacific Caesar Surabaya pun berniat sapu bersih Seri III Jakarta.

Pacific mulai menunjukkan progres yang baik. Mereka mungkin kalah di pertandingan pertama, tapi perlahan para pemain mulai bisa beradaptasi dengan strategi yang dibuat oleh pelatih David Singleton. Ramuan mantan arsitek Saigon Heat Vietnam tersebut semakin lengkap setelah kedatangan Anton Davon Waters yang menggantikan Decorey Aaron Jones di seri Bandung.

Pacific kini berada di peringkat ketiga, dengan tiga kali menang dari empat pertandingan. Menariknya, tim ini bisa menaklukkan Pelita Jaya Bakrie dan Satria Muda Pertamina Jakarta. Dengan modal tersebut, kepercayaan diri pemain naik.

Direktur tim, Irsan Pribadi Susanto menyatakan bahwa timnya kini sedang mengincar kemenangan sebanyak-banyaknya. Tujuannya, mereka ingin memastikan tiket Play-Off secepatnya. Mereka tidak ingin terlibat hitung-hitungan poin dengan tim lain. Sebab itu bisa memengaruhi mental pemain. 

"Saya berharap, Pacific bisa sapu bersih di Jakarta. Kami ingin secepat mungkin mengunci posisi Play-Off musim ini. Setelah itu baru memikirkan langkah selanjutnya," kata Irsan.

Pacific tampil dengan kekuatan penuh di Jakarta. Tidak ada pemain yang mengalami cedera atau pun masalah kesehatan lainnya. Di Britama Arena nanti, Pacific akan berhadapan dengan NSH Jakarta (31 Januari 2020), dan duel Kota Pahlawan melawan Louvre Surabaya (2 Februari 2020)

Baca Juga: Semua ingin menang di Malang

0 Comments