News Games

Kandidat Best Foreign Player - Taj Davis Spencer (Prawira Bandung)

06 August 2022
|

Sebenarnya di IBL Tokopedia 2022, punya pemain yang merupakan putra dari pemain-pemain NBA. Pertama adalah Adam Drexler, putra legenda NBA Clide Drexler. Kemudian yang kedua adalah Taj Davis Spencer, putra Andre Spencer, yang pernah bermain untuk Atlanta Hawks, Golden State Warriors, dan Sacramento Kings di era 90-an. Kalau Adam tidak perform, maka Taj Davis Spencer yang justru bisa masuk kandidat Best Foreign Player. 

Setelah tidak masuk Draft NBA 2016, Taj mulai meniti karier profesionalnya di luar Amerika Serikat. Taj pernah membela Nou Basquet Xativa di liga Spanyol. Dalam 26 pertandingan, Taj mencetak rataan 23 ppg dan 11 rpg dengan FG precentage sebesar 49%. Sementara di musim 2019-2020, dia membela klub Mgzavrebi di Georgia-Superlegue. Taj mencetak double-double 10 kali dalam satu musim. Catatan rata-ratanya adalah 18,6 ppg dan 11,2 rpg dalam 15 game.

Ketika tampil di IBL Tokopedia 2022, Taj berhasil mencetak 14,3 ppg, 11,4 rpg, dan 3,2 apg dalam 22 pertandingan. Artinya dia tidak pernah absen sekali pun di reguler season. Sayangnya kebersamaan Taj dengan Prawira berakhir, karena dia tidak bisa kembali ke Indonesia. Walau begitu, Taj tetap layak masuk kandidat Best Foreign Player karena kontribusinya yang besar untuk Prawira. 

Kehilangan Taj Davis Spencer di babak Playoffs cukup merugikan bagi Prawira. Sebab, dia adalah pendulang rebound terbanyak di tim ini. Padahal Prawira secara keseluruhan punya catatan 40,9 rpg dalam semusim, yang menempati peringkat ketiga di liga. Pemain asing baru harus bisa meningkatkan average rebound Prawira, karena sudah masuk babak Playoffs. Kalau justru lebih rendah dari catatan Taj Davis Spencer, maka Prawira dalam masalah. (*) 

Baca Juga: Taj Davis Spencer Putra Pemain Golden State Warriors

0 Comments