News Games

IBL Lakukan Workshop Protokol Kesehatan Media

03 September 2020
|

Manajemen IBL gencar melakukan sosialisasi pedoman kesehatan dalam penyelenggaraan lanjutan kompetisi IBL Pertamax 2020 di Mahaka Square Arena, Kelapa Gading, Jakarta 13-27 Oktober mendatang.

Setelah melakukan sosialisasi kepada klub, pemain dan perangkat pertandingan, IBL menyelenggarakan sosialisai secara virtual kepada awak media yang akan meliput lanjuran kompetisi IBL Pertamax 2020 nanti.

“Kami ingin rekan-rekan wartawan paham dan mengerti dengan pedoman kesehatan yang akan diterapkan nantinya. Kami juga berharap ada masukan dari rekan-rekan, kami akan mengundang media pada satu sesi simulasi nanti,” kata Direktur Utama IBL, Junas Miradiarsjah dalam pertemuan virtual dengan para wartawan, Rabu, 2 September.

“Pedoman kesehatan ini sesuai dengan rekomendasi dari Kementerian Kesehatan,” jelas event manager IBL, Muhammad Andito. “Mahaka Square Arena dipilih karena dinilai paling ideal sebab penginapan semua tim dan perangkat pertandingan di Hotel Santika Kelapa Gading berada dalam satu kawasan, “ tutur Dito.

Berada di satu area, membuat mobilisasi tim dan petugas pertandingan serta staf penyelenggaraan tidak terlalu luas. Pembagian jalur menuju lapangan pertandingan bisa lebih mudah. “Sayap kanan khusus buat mereka yang berada pada zona 1, sementara sayap kiri bagi mereka yang berada pada zona 2,” paparnya.

Jalur untuk pemain dan petugas lain pun juga dipisahkan. “Jalur bagi tim dan pemain berada di sebelah timur, sementara untuk wasit wasit berada di jalur sebelah barat,” tutur Dito lagi.

Penyelenggaraan di masa pandemi ini juga memaksa ada pembatasan jumlah peliput di dalam lapangan. “Hanya ada lima fotografer dan atau atau videographer yang berada di dalam lapangan dalam satu pertandingan, serta lima jurnalis tulis yang ditempatkan pada ruang pers,” kata Guustave Fabiano, media officer IBL. Para peliput harus mendaftarkan diri terlebih dahulu.

Dalam melakukan liputan pun mereka harus disiplin pada pedoman kesehatan. “Mereka harus membawa hasil swab test  yang meyatakan bebas Covid -19, atau hasil rapid test yang non reaktif,” tegas Guustave.

Sebelum masuk, semua akan di sccreening dan sterilisasi. “Kami harap semua pihak, termasuk rekan-rekan wartawan disiplin pada pedoman kesehatan dalam penyelenggaraan lanjutan Kompetisi IBL Pertamax 2020 nanti,” pungkas Junas.

Baca Juga: Wawali Jakarta Utara Apresiasi Persiapan IBL

0 Comments