Kembalinya Henry Cornelis Lakay menjadi kabar paling menggembirakan bagi Satya Wacana Salatiga. Pemain yang sempat menghilang dari roster Satya Wacana musim lalu, kini kembali tampil di Indonesian Basketball League (IBL) 2020. Lakay akan membuat kekuatan paint area bertambah.
Pada IBL 2017-2018, Lakay adalah rookie Satya Wacana yang langsung mencuri perhatian publik. Pemain asal SMA John 23 Merauke ini pernah menjadi DBL All-Star 2015. Bahkan pemain dengan tinggi 195 cm itu berhasil menyabet gelar The Most Inspiring Young Player IBL 20017-2018. Di pertengahan bulan April 2018, Lakay membela timnas 3x3 Indonesia di FIBA 3x3 Asia Cup bersama M. Reza Guntara, Nuke Tri Saputra, dan Rivaldo Pangesthio.
Namun petaka terjadi di awal musim 2018-2019. Lakay mengalami cedera ACL sebelum musim reguler dimulai. Ia harus naik meja operasi sekaligus harus beristirahat selama satu musim kompetisi. "Saya kena ACL lutut kiri. Sudah dioperasi dan kini kondisi saya sudah seratus persen pulih," katanya.
Kembalinya Lakay juga membuat paint area Satya Wacana semakin kuat. Karena mereka sebelumnya sudah punya Bryan Elang Praditya dan Reza Azizi. Lalu ditambah tiga pemain asing yang akan membantu yaitu Leshirom Williams, Christopher Sterling, dan Hal Heyward.
"Senang rasanya bisa kembali tampil dan membantu tim. Selama ini saya sudah latihan penguatan fisik dan skill. Kalau soal target musim ini, saya ingin Satya Wacana juara," pungkas Lakay.
Credit photo : Satya Wacana salatiga
0 Comments