News Event

Bali United Raih Kemenangan Perdana di IBL All Indonesian 2025

19 August 2025
|

Usaha Bali United Basketball terbayar lunas ketika mereka akhirnya mendapatkan kemenangan perdana di turnamen IBL All-Indonesian 2025. Bali United mengalahkan Satya Wacana Salatiga, dengan skor 77-57, pada Selasa siang (19/8) di GOR Manahan, Solo. Pertahanan yang bagus menjadi kunci kemenangan Bali United kali ini. 

Bali United sebelumnya harus menerima kekalahan dari Pelita Jaya Basketball Jakarta dan Hangtuah Jakarta. Mereka sepertinya tidak ingin semakin terpuruk di ajang ini, sehingga meningkatkan intensitas serangan dan lebih disiplin dalam bertahan saat berhadapan dengan Satya Wacana. 

Sempat seimbang di kuarter pertama (17-17), namun Bali United bisa menguasai keadaan setelah mereka mengunci pergerakan pemain-pemain Satya Wacana. Terbukti bahwa sepanjang laga ini, catatan poin tertinggi Satya Wacana hanya 17 poin, dan itu terjadi di kuarter pertama saja. 

Adrien Maxime Allain Chalias menunjukkan performa yang cemerlang dengan mencetak double-double keduanya di IBL All Indonesian 2025. Adrien menyumbang 18 poin dan 17 rebound di laga ini. Irvine Kurniawan menyusul dengan 16 poin, enam assist, dan tiga steal. 

Masih ada tiga pemain Bali United lainnya yang mencetak double digit points. Mereka adalah A. A. Gede Agung Bagus Paramesvara dengan torehan 13 poin dan tujuh rebound. Kemudian ada I Puti Yudiantara dengan sumbangan 11 poin, dan terakhir Ida Bagus Ananta Wisnu Putra dengan torehan 10 poin. 

Bali United berhasil merebut 19 offensive rebound dan memaksa Satya Wacana melakukan 25 turnover. Dari jumlah turnovers tersebut, Bali United bisa membukukan 25 poin. 

Sebaliknya dari kubu Satya Wacana, hanya ada nama Raden Nathaniq yang mencetak double digit point dengan torehan 18 poin. Kekalahan ini merupakan kekalahan kedua Satya Wacana di babak penyisihan Grup B. (*)

Baca Juga: RESMI! BALI UNITED BASKETBALL CLUB, TIM BASKET PROFESIONAL PERTAMA DARI PULAU DEWATA

0 Comments