Hasil luar biasa mampu diraih Bali United dan RANS Simba Bogor pada laga lanjutan IBL 2024 pekan kedelapan. Pada laga yang berlangsung Jumat (22/3) malam, kedua tim tersebut dapat merebut kemenangan besar.
Di laga pertama, RANS Simba Bogor mengecap kemenangan usai unggul tipis dari Bima Perkasa. Tercatat pada pertandingan yang digelar di Gymnasium Sekolah Vokasi IPB, RANS mampu menaklukan Bima Perkasa dengan skor 92-80.
Hal ini berkat sumbangsih besar dari pemain asingnya, Le'bryan Nash. Pebasket yang menjadi top skor pada laga kali ini mampu mencetak total 24 poin, 13 rebound, dan 11 assist.
"Sangat senang bisa menang. Ini kemenangan yang bagus. Kamu memulai dengan baik dan siap menghadapi mereka. Tim ini memberikan saya kesempatan saat saya berasa di area yang tepat," kata Le'bryan Nash.
Sedang di laga kedua, Bali United mampu memastikan kemenangannya usai menaklukan Rajawali Medan. Dalam laga tandang yang berlangsung di GOR Universitas Medan itu, Bali United mampu menutup pertandingan dengan skor 82-66.
Di laga tersebut, Kierell Green mampu menjadi top skor Bali United. Pebasket berusia 26 tahun ini mampu menyumbangkan total 24 poin, 20 rebound, 5 assist, 4 steal, dan 1 blok.
Berkat kemenangan ini, Bali United berhasil menempati peringkat kedua dalam klasemen sementara. Sedangkan Rajawali Medan mampu membuntutinya dari posisi ketiga. Ada pun posisi puncak ditempati oleh Satria Muda.
0 Comments