News Event

Tangerang Hawks Mendaratkan Raksasa Serbia

07 December 2023
|

Tangerang, 7 Desember - Tangerang Hawks Basketball Club rupanya tak tanggung-tanggung dalam menyusun daftar pemain mereka untuk menghadapi IBL 2024. Di sisi paint area, mereka mendatangkan seorang raksasa asal Serbia setinggi 2,21 meter, yang bernama Nemanja Besovic. Dia juga pernah menjadi bagian dari timnas muda Serbia di masa lalu. 

Besovic mulai bermain bola basket dengan KK Buducnost Podgorica . Dia melakukan debut di level senior bersama KK Vojvodina Srbijagas pada musim 2007-08. Dia lalu pindah ke KK Partizan. Pada 17 Juni 2013, ia menandatangani kontrak tiga tahun dengan Spirou Charleroi, tetapi segera dipinjamkan ke VOO Wolves Verviers-Pepinster. Setelah itu dia menandatangani kontrak dengan klub Makedonia Strumica.

Besovic bermain untuk Al Ahli Doha dari Liga Bola Basket Qatar, dengan rata-rata mencetak 19,5 poin dan 11,3 rebound per game. Dia kemudian menandatangani kontrak dengan Al-Gharafa Doha pada 7 Desember 2018. Pada 2019-2020 Besovic bermain untuk Zob Ahan Isfahan di Liga Super Bola Basket Iran di mana ia mencetak rata-rata 15,5 poin dan 6,8 rebound. Ia bergabung dengan Academic Plovdiv dari National Basketball League pada tahun 2021 dan mencetak rata-rata 10,9 poin dan 3,9 rebound per game.

Prestasi yang pernah diraih Besovic adalah empat kali juara liga Serbia di tahun 2009 hingga 2012, kemudian empat kali memenangkan Piala Serbia juga di tahun yang sama. Besovic juga pernah menjuarai Liga Adriatik dari tahun 2019 hingga 2011. Sementara untuk timnas, dia menjadi bagian dari timnas Serbia yang mendapatkan meraih medali emas FIBA U18 European Champhionship 2009 di Prancis, dan medali perak di FIBA U19 World Cup 2011 di Latvia. 

Kalau Besovic tetap sehat sepanjang musim, jelas ini akan menguntungkan bagi Hawks. Karena mereka punya target tinggi untuk bisa lolos ke playoffs, memasuki musim ketiganya di IBL. Semua tim kini sudah bersiap menyambut musim baru yang akan dimulai 13 Januari mendatang. (*)

Baca Juga: Nemanja Besovic Hengkang, Hawks Sudah Siapkan Pengganti

0 Comments