Menyimak daftar pemain asing yang bisa dipilih dalam IBL Foreign Draft 2021 semakin menarik setelah munculnya nama-nama yang sudah tidak asing lagi di liga profesional Indonesia. Seperti nama Mike Edwards Glover yang musim lalu dinobatkan sebagai Best Foreign Player di IBL 2020. Kira-kira tim mana yang bakal mengambilnya?
Kelebihan Glover ada pada ukuran badan dan kemampuannya mendominasi paint area. Hampir sama seperti Lowhorn, tapi Glover jelas punya kontribusi dari sisi yang berbeda karena dia berada di tim NSH Jakarta.
Glover sukses membuat tim yang kala itu diasuh oleh AF Rinaldo, memenangkan 10 laga dari 14 pertandingan musim reguler. Glover sendiri mencetak rata-rata 23,3 PPG dan 10,6 RPG. Meski catatan statistiknya di bawah Lowhorn, tapi melihat kontribusinya di tim NSH, maka panelis liga memilihnya menjadi pemain asing terbaik. Kehadiran Glover kala itu mampu menutup celah yang selama ini ada di NSH, yaitu kekurangan big man.
Sebagai center, wajar bila field goals precentage Glover banyak di paint area. Persentase dua poinnya mencapai 48%. Sementara pengalaman bermain mengajarkan ketenangan padanya, sehingga catatan free thow pemain berjuluk "Transformer" tersebut juga tinggi, yaitu sebesar 68%.
Masihkan Glover dipilih lagi oleh NSH? atau dia dipilih klub lain? kita akan melihatnya pada IBL Foreign Draft yang akan digelar pada 10 November 2021 nanti. Klub-klub akan berlomba-lomba untuk mengambil pemain asing yang sesuai dengan kebutuhan timnya. (*)
0 Comments