Inilah yang menarik dari gelaran IBL Tokopedia 3x3 Indonesia Tour 2023, di mana semua tim tidak bisa dianggap remeh. Mereka bisa saling mengalahkan. Apalagi kalau sudah memasuki seri Grand Final. Hari ini, Jumat (20/10), bakal digelar babak penyisihan untuk seri Grand Final di kategori Elite. Pesertanya merupakan delapan tim teratas dari hasil penyelenggaraan empat seri sebelumnya.
Delapan tim tersebut mula-mula dibagi menjadi dua grup. Di Grup A ada Satria Muda Pertamina Jakarta, Pelita Jaya Bakrie Jakarta, Bumi Borneo Basketball Pontianak, dan West Bandits Solo. Kemudian di Grup B ada Amartha Hangtuah Jakarta, Prawira Harum Bandung, RANS PIK Basketball, dan Dewa United Banten. Juara dari masing-masing grup langsung melaju ke babak semifinal. Sedangkan peringkat kedua dan ketiga akan diadu lagi untuk menentukan lawan di semifinal.
Di fase ini, semua tim berbahaya. Setidaknya begitulah menurut Indra Muhammad dari Prawira Harum Bandung. Timnya memang menargetkan untuk menjadi juara, tetapi mereka akan fokus game-by-game saja. "Semua tim patut di waspadai karena semua tim bisa saling mengalahkan. Memang berat, tetapi kami yakin bisa juara," kata Indra.
Hal yang sama juga dikatakan oleh Abiyyu Ramadhan dari Pelita Jaya. Mereka sudah menyiapkan tim sebaik mungkin. Mereka tetap punya target juara. Meski lawannya tidak akan mudah. "Kalau di 3x3 sepertinya semua tim jadi perhatian kami. Kalau targetnya tetap juara," ujarnya.
Pertandingan untuk tim Elite akan digelar mulai pukul 17.00 WIB. Namun di penyelenggaraan seri Grand Final ini tetap ada pertandingan di kategori Open Men dan Open Women. Jadi IBL Fans harus datang langsung ke Balai Kota Solo untuk menyaksikan keseruannya. (*)
0 Comments