News Event

Satria Muda Unggul 23 Poin di Kuarter Ketiga

16 January 2023
|

Satria Muda semakin di atas angin ketika memasuki kuarter ketiga. Sebab produktifitas poin mereka meningkat. Bahkan saat kuarter ketiga ditutup, Satria Muda mencetak keunggulan 23 poin (73-50). Dengan margin tersebut, Satria Muda tinggal mempertahankan keunggulan saja di kuarter terakhir. 

Perbedaan mendasar ada pada penguasaan paint area. Di mana saat para penyerang Satria Muda masuk ke pertahanan Mountain Gold, pemain bertahan tidak mampu menghalau mereka. Kalau pun bisa dihalangi, ternyata malah berbuah pelanggaran dan free throw. Tercatat ada 12 free throw attempt yang dimiliki Satria Muda. Seandainya masuk semua, maka jarak poin dengan Mountain Gold semakin lebar. 

Penguasaan rebound yang buruk juga menjadi penyebab kekalahan Mountain Gold di kuarter ketiga. Mereka hanya menambahkan enam total rebound saja. Sebaliknya, Satria Muda bisa mengumpulkan 18 rebound selama kuarter ketiga. Ditambah lagi, ada 10 offensive rebound, yang tentu saja menggambarkan betapa lemahnya pertahanan Mountain Gold di bawah ring. 

Tak ada jalan lain bagi Mountain Gold, selain meningkatkan akurasi tembakan. Mereka harus bisa membalasnya di kuarter keempat. Kalau tidak, mereka bisa jadi bulan-bulanan Satria Muda. (*)

Baca Juga: Menolak Lupa: Satria Muda Raih Gelar ke-10 Pada IBL 2017-2018

0 Comments