News News

Rudy Gobert Bisa Menikmati Makanan Indonesia

02 September 2023
|

Tim Prancis boleh tidak mencatatkan hasil apik di FIBA World Cup 2023, tetapi center Prancis Rudy Gobert mengaku tetap jatuh cinta dengan Indonesia. Baginya bermain pertama kali di Indonesia Arena adalah pengalaman bagus. 

"Ini pengalaman bagus bagi saya. Saya harap bisa mendapatkan hasil lebih bagus lagi di beberapa laga di sini. Tapi, saya suka Indonesia, karena saya menemukan hal baru," ungkapnya.

Saat bermain yang menurutnya paling berkesan adalah penontonnya. Bagaimana keriuhan di stadion memberikan semangat kepada para tim-tim yang bersaing di Piala Dunia ini. Bahkan dirinya mengaku awalnya berpikir bahwa Indonesia akan sepi penonton, mengingat tidak ada tim nasionalnya yang mewakili. 

"Penontonnya, sangat terkesan. Saya tidak kepikiran bisa seramai ini. Saya bangga bisa membawa basket ke Indonesia dan mudah-mudahan bisa menemukan fan Prancis lebih banyak lagi," ucap Rudy.  

Dimatanya Indonesia memiliki "magical culture", sehingga dirinya tidak sabar untuk bisa mengunjungi daerah lain di Indonesia setelah gelaran ini. "Setelah gelaran ini (FIBA World Cup 2023), saya mungkin secepatnya akan berkunjung ke daerah lain di Indonesia. Indonesia memiliki magic culture," tutur Rudy menambahkan. 

Bukan hanya jatuh cinta dengan suasana di Indonesia, tetapi Rudy mengaku juga jatuh cinta dengan makanan Indonesia. Nasi Goreng menurutnya lumayan enak, tetapi yang menurutnya terbaik adalah makanan-makanan Indonesia yang serba pedas. 

"Makanan favorit saya selama di Indonesia, nasi goreng lumayan, tapi bukan itu. Saya suka makanan yang sedikit spice dan makanan Indonesia seperti itu," tukasnya. 

Pilihan Juara

Sementara itu saat ditanya mengenai siapa favorit juara setelah Prancis gagal ke babak kedua penyisihan grup, Rudy mengaku sulit untuk menilai siapa yang akan menjadi juara World Cup tahun ini. Tapi setelah melihat penampilan berbagai tim, menurutnya, Amerika Serikat dianggapnya favorit juara. 

"Tapi jangan salah, masih ada Spanyol sang juara bertahan, tapi ada kuda hitam seperti Kanada, Brasil, Latvia, dan Dominika juga sedang bagus mainnya. Ya, jadi siapa saja bisa memenangkannya. Itulah indahnya olahraga ini, akan sangat menarik untuk disaksikan dan dinantikan siapa yang akan menjadi juara dunia di tahun ini," ujar pemain Minnesota Timberwolves itu.

Baca Juga: Rudy Gobert Langsung Kerasan di Indonesia

0 Comments