News Event

Ronnie Boyce dan Daniel Wenas Bawa Hangtuah Unggul Sementara

04 March 2023
|

RJ Amartha Hangtuah Jakarta mencoba untuk tetap disiplin dalam defense di first half. Karena lawan yang dihadapi kali ini yaitu RANS PIK Basketball, yang jelas lebih unggul secara ukuran tubuh. Dengan kedisiplinan tersebut, Hangtuah berhasil mencetak keunggulan 41-34 di babak pertama. Meski mereka kalah dalam rebound. 

RANS mengawali laga dengan menurunkan Alexander Franklyn, Fatur Dzikri Shihab, Althof Dwira Satrio, Roscoe Smith, dan Agus Salim. Sementara lima pemain pertama Hangtuah adalah Ronnie Boyce III, Kelly Purwanto, Stevan Wilfredo Neno, Gunawan, dan Yosua Otto Judaprajitna. Hangtuah mencoba bermain cepat, untuk mengacau transisi RANS. Karena RANS memulai offense dari transisi yang baik. 

Sejak tip-off hingga menit keenam, masih terjadi tie-game (12-12). Namun setelah itu, Hangtuah berhasil mendikte jalannya laga. Di sisa empat detik dua poin dari Gunawan membuat Hangtuah unggul 23-19 saat kuarter pertama ditutup. Ronnie Boyce sudah mencetak 10 poin di kuarter pertama.

Boyce melanjutkan dominasinya di kuarter kedua. Boyce menambahkan tiga poin, sehingga dia mencatatkan 13 poin di first half. Sementara di kuarter kedua ini, Daniel Wenas muncul dengan kontribusi 10 poin. Secara offense, Hangtuah leih baik. Namun mereka kalah dari rebound. Mereka harus lebih baik lagi di babak kedua agar tidak tersusul dari RANS. 

"Rebound kami sudah pasti kalah, tapi jangan lupa box out dulu. Karena kalau melompat sudah pasti kalah. Kami akan lebih disiplin lagi di babak kedua nanti," kata asisten pelatih Hangtuah, Harry Prayogo. (*)

Baca Juga: Ronnie Lee Boyce III Top Points IBL Tokopedia 2023

0 Comments