News Games

Rizal Falconi Tak Bisa Rayakan Idul Fitri Bersama Keluarga

22 May 2020
|

Penggawa Satria Muda Pertamina Jakarta, Rizal Falconi, bakal menjalani hari raya Idul Fitri yang berbeda tahun ini. Pandemi virus corona membuat pebasket berusia 26 tahun itu tak bisa kembali ke kampun halaman.

Falconi biasanya selalu kembali ke Pontianak di hari raya Idul Fitri. Namun, larangan bepergian dari pemerintah membuatnya harus berada di rumah saja kali ini.

“Saya rindu kumpul keluarga, makan ketupat bareng, ketemu adik-adik. Terus ketemu teman-teman, berbagi cerita. Mereka banyak tanya bagaimana di sana sebagai pebasket," kata Falconi.

“Saat lebaran, paling biasa saja sih, normal. Kami kumpul keluarga di satu rumah, jadi nanti di situ lebaran gitu. Paling foto bareng kalau keluarga buat kenang-kenangan,” imbuh dia.

Selain ke Pontianak, Falconi mengaku rindu kembali ke Sanggau. Tempat itu berjarak lima jam dari rumahnya di Pontianak.

“Paling terkadang pulang ke tempat lahir di Sanggau. Sekitar lima jam lah dari rumah di Pontianak. Di sana ada makam nenek,” tutur Falconi.

Baca Juga: Idul Fitri yang Terasa Berbeda bagi Lutfi Koswara

0 Comments