Penggawa Satria Muda Pertamina Jakarta, Rizal Falconi, harus memulai kebiasaan baru saat latihan. Kini, Falconi membiasakan diri dengan berlatih di lapangan outdoor.
Sebelumnya, Falconi kebanyakan berlatih di lapangan indoor. Kini, pemain berusia 27 tahun itu harus membiasakan diri dengan panas matahari.
“Latihannya outdoor, kami latihan di luar. Lumayan sih. Kalau latihan outdoor kan, pagi begitu. Saya merasa tidak enak karena keringatan dan kena matahari," ujar Falconi .
“Lalu keringatnya masuk mata dan itu perih sekali. Saya tidak tahu, mungkin berpengaruh ya. Karena sebelumnya latihan di indoor tidak sampai seperti itu,” imbuh dia.
Falconi tak mengerti mengapa bisa mengalami perih mata saat berlatih di lapangan outdoor. "Basah sih basah, tetapi saat masuk mata tidak perih sekali. Kalau tadi rasanya seperti itu. Saya tidak tahu teman-teman. Atau mungkin karena outdoor ada debu," tutur Falconi.
0 Comments