News Games

Perlu Proses Pematangan Buat Pemain Muda Patriots

08 April 2021
|

Manajemen dan staf kepelatihan tim  Indonesia Patriots akan melakukan evaluasi terhadap penampilan Muhammad Arighi dkk dalam fase pertama gelembung Kompetisi IBL Pertamax 2021 di Robinson Cisarua Resort.

“Setelah fase pertama IBL ini, kami akan melakukan evaluasi. Di awal kompetisi anak-anak mengejutkan, namun di akhir-akhir kompetisi seperti ada penurunan. Kami akan evaluasi dari segala sisi, bisa juga ada faktor kejenuhan bermain dalam gelembung,” kata manajer tim Indonesia Patriots, Andi “Batam” Poedjakesuma pada acara jumpa pers setelah pertandingan melawan Pelita Jaya Bakrie, Kamis 8 April.

“Selebihnya, tinggal hal-hal kecil yang perlu diperbaiki, tetapi semua itu memerlukan proses dan  pematangan buat para pemain muda ii,” ujar Batam.

“Pelajaran yang kami dapat dalam pertandingan melawan Pelita Jaya adalah kami harus lebih tenang dalam bermain. Kuarter pertama kami sempat panik dengan tekanan dari Pelita,” aku Arighi.

Indonesia Patriots akan tampil sekali lagi melawan Louvre Dewa United pada hari terakhir fase pertama Kompetisi IBL Pertamax 2021, Sabtu 10 April.

Baca Juga: Amartha Hangtuah gagal membendung Indonesia Patriots

0 Comments