Lima pemain Pelita Jaya yang diturunkan di lapangan selalu berkontribusi poin di setiap kuarternya. Itu yang membuat Louvre semakin terjepit. Karena mereka hanya mengandalkan Jamarr Andre Johnson saja. Sementara Kevin Moses mengalami kesulitan dalam mencetak poin. Kevin hanya membuat tiga poin saja di kuarter ketiga.
Pelita Jaya menguasai area luar dan dalam. Di luar, mereka bisa mencetak delapan tembakan three point dari 17 attempt. Sedangkan di dalam, sampai di kuarter ketiga, Pelita Jaya mengumpulkan 28 points in the paint, lengkap dengan 42 rebound. Unggul jauh dari Louvre yang hanya 14 point in the paint dan 31 rebound.
Starting five yang dipasang coach Ocky di laga ini memang sangat bagus. Hingga kuarter ketiga, empat dari lima pemain mencetak double digit points. Sementara dari bench hanya berkontribusi empat angka saja.
Jarak poin makin lama juga semakin melebar. Saat buzzer kuarter ketiga berbunyi, Pelita Jaya unggul 68-51. Di menit-menit akhir, Prastawa mencetak three point dan dua kali free throw. Pelita Jaya sudah di atas angin. (*)
0 Comments