News Games

Pelita Jaya Pastikan Tempat di Final

30 May 2021
|

Pelita Jaya Bakrie menapak ke babak final setelah menundukkan Louvre Dewa United Surabaya 91-67 pada laga kedua babak semifinal IBL Pertamax 2021 di Britama Arena Mahaka Square Kelapa Gading, Jakarta Utara, Minggu 30 Mei.

Pelita langsung melesat, 13-0 sebelum Jamarr Andre Johnson dan Dio Tirta Saputra mencetak angka buat Louvre 13-4. Jamarr dan Dio menjadi mesin poin buat Louvre pada kuarte ini,  14-9. Abbiyu Ramadhan mencetak angka bagi Pelita. Leonardo dua kali melesakkan bola. Kuarter pertama berakhir untuk keunggulan tiga angka Pelita, 16-13.

Louvre membuka angka pada kuarter kedua lewat Dio Tirta namun dibalas three points play M. Hardian Wicaksono, 19-15. Satu free throw Kevin Moses Poetiray dibalas under basket Vincent Rivaldi Kosasih. Three points Agassi Yesse Goantara dan three points play Reggie Mononimbar menjauhkan jarak 27-18. Hardian juga membuat three points, Pelita unggul 30-19 pada lima menit awal kuarter kedua.

Poin dari Repati Ragil Pamungkas, Andakara Prastawa dan Hardian makin memperlebar jarak,   36-19. Dio Tirta membalas dengan dua angka. Tembakan tiga angka Prastawa dibalas pula dengan tembakan tiga angka Dio Tirta, 39-24. Babak pertama akhirnya ditutup untuk keunggulan Pelita Jaya, 46-26.

Agassi sudah mencetak 12 angka pada babak pertama diikuti Hardian dengan 10 poin. 12 angka juga dicetak oleh Dio Tirta.

Kevin membuka angka babak kedua dan dibalas Reggie.  Pelita terus melaju sementara perolehan angka Louvre macet. Tembakan tiga angka Agassi membuat Pelita unggul 57-28 pada lima menit awal kuarter ketiga.  Dio Tirta mengangkat semangat Louvre dengan tembakan tiga angkanya begitu pula Wendha Wijaya dengan poin-poin dari bawah jaring, namun Louvre mampu menjaga marjin dua digit hingga kuarter ketiga berakhir walau selisih sedikit berkurang, 64-47. 

Kevin membuka angka kuarter terakhir dengan lay up.  Reggie membalas dengan lemparan bebas. Louvre mendekatkan selisih lewat Kebib dan Jamarr, 66-53. Reggie menjaga momentum Pelita dengan dua kali lay upnya, 70-53. Jamarr melesakkan tembakan tiga angka, Hardian membalas dengan dua angka. Dua poin Wendha dibalas tembakan tiga angka Prastawa, 75-58. Wendha Wijaya harus keluar lapangan setelah melakukan lima kali foul, foul terakhir adalah unsportsman like foul terhadap Agassi ketika waktu tersisa 2:31 menit. Agassi mampu memanfaatkan lemparan bebas 83-62. Agassi menambah lagi angka, 85-62. Pelita akhirnya memenangkan laga dengan skor 91-67.

Agassi mencetak double-double dengan 25 angka dan 11 rebound. Double-doble juga diraih Reggie dengan 20 poin dan 10 rebound. Hardian menyumbang 13 poin.

Di kubu Louvre Jamarr membuat double-double dengan 17 angka dan 10 rebound. Dio Tirta mengemas 22 poin.

Selamat menuju ke final Pelita Jaya, tetap semangat Louvre Dewa United.

Baca Juga: Perjalanan Pelita Jaya Sebelum Kembali ke Final IBL

0 Comments