Persiapan untuk menyambut musim baru, tidak hanya seputar skill dan fisik saja. Kali ini tim Pacific Caesar Surabaya membuat sebuah acara yang menarik. Manajemen mendatangkan narasumber yang berkompeten di bidangnya masing-masing dalam acara Personal Branding.
Acara ini berlangsung pada hari Senin (16/10) di Hotel Dafam Pacific Caesar, Surabaya. Dua narasumber yang didatangkan adalah Andy Gondo dari akun Instagram @info_surabaya, dan Rosyidan dari media Mainbasket. Kedua orang tersebut didatangkan oleh manajemen Pacific karena memiliki pengalaman luar biasa dalam membangun personal branding yang kuat.
"Tujuan dibuat acara ini agar pemain memahami kalau sekarang ini tugas mereka sebagai atlet bukan hanya latihan dan bertanding saja. Pemain sekarang adalah aset tim. Jadi perilaku dan penampilan mereka off the court juga berpengaruh untuk velue tim itu sendiri," jelas Direktur Tim, Irsan Pribadi Susanto.
Irsan menambahkan bahwa manajemen Pacific ingin memberikan edukasi kepada pemain melalui acara ini. Manajemen terus berbenah seiring dengan perkembangan zaman, dan juga ikut mendukung kemajuan liga. Sementara pemain juga harus diubah mindset-nya, agar klub lebih maju.
"Pemain juga harus tahu, kenapa mereka wajib mengikuti konferensi pers setelah pertandingan. Mereka juga harus tahu kenapa harus berinteraksi dengan fans. Mereka harus bisa menjaga image mereka via media sosial, dan masih banyak lagi materi yang diberikan dalam personal branding ini," pungkasnya. (*)
0 Comments