News IBL Legends

MVP Final Kobatama 1998 Ikut Gembira Prawira Juara

30 July 2023
|

Penantian panjang publik bola basket Bandung meraih gelar juara kompetisi level tertinggi Indonesia tercapai sudah, Prawira Harum melepaskan dahaga juara, menjadi yang terbaik pada Kompetisi IBL Tokopedia 2023.

Para legenda bola basket Panasia Indosyntec, nama klub asal Bandung ketika itu, turut gembira menyambut sukses Prawira, termasuk pula Antonius Joko Endratmo. 

"Sebagai mantan pemain panasia bandung tentu ikut senang akhirnya bandung bisa juara lagi setelah 25 tahun. Penantian panjang. Terakhir th 1998 pas saya main jadi juara," kata Joko yang kini menjadi kepala  pelatih Tangerang Hawks dan nyaris mengantar klubnya menuju play off.

Peran Joko di Panasia sangat penting waktu itu. Forward tim nasional ini bahkan terpilih sebagai MVP Final Kobatama 1998. 

Prestasi Joko bersama  25 tahun lalu, diulang oleh Reza Guntara bersama Prawira.

Panasia sebelumnya bernama Hadtex, kemudian Panasia Indosyntec berganti pemilik dan berubah Garuda Panasia sebelum memakai nama Garuda. Dalam perjalanannya, Garuda yang sempat masuk final, namun gagal di tangan Satria Muda pada tahun 2008,  berganti  nama baru, Prawira.

Musim 2023 ini, mengusung nama Prawira Harum Bandung mereka melambung dan mencapai prestasi tertinggi, menjadi juara !

Baca Juga: Ibl Legends: Anis Kembali Ke Dunia Basket

0 Comments