News Games

Kuarter Kedua Yang Menghancurkan Louvre

25 March 2021
|

Louvre Dewa United Surabaya harus menyerah kalah 70-77 dari Pelita Jaya Bakrie pada laga terakhir seri kedua Kompetisi IBL 2021 di Robinson Cisarua Resort, Kamis 25 Maret.

Pada kuarter pertama, Louvre unggul 17-15, namun pada kuarter kedua jaring mereka dibombardir lawan yang berhasil mengoleksi 30 angka, sementara Jamarr Andre Johnson dkk hanya mampu membuat 12 poin. Di babak kedua, Louvre sebenarnya bisa mengimbangi Pelita, terbukti pada kuarter ketiga Louvre mampu mencetak 20 angka dan lawan hanya 11 angka dan pada kuarter terakhir perolehan angka berimbang, masing-masing mencetak 21 poin.

“Kuarter kedua kami banyak kena tembakan three points lawan dan kalah dalam transisi,” kata pelatih Louvre Dewa United, Andika Supriadi Saputra kepada para wartawan pada sesi wawancara secara virtual seusai pertandingan. 

Mencoba bangkit pada babak kedua, namun Louvre tak mampu mengejar ketinggalan, mereka pun harus menyerah pada Pelita Jaya.

“Pelita Jaya tim yang sangat bagus. Kami banyak mendapatkan pelajaran dari pertandingan ini,” kata Bedu, sapaan karib Andika.

Pada seri berikutnya Louvre akan turun bertanding melawan Pacific Caesar Surabaya (Jumat 26/3), kembali berhadapan dengan Pelita Jaya Bakrie (Minggu, 28/3), Bima Perkasa Jogja (Senin 29/3) dan Satya Wacana Saints Salatiga (Rabu 31/3).

Baca Juga: Pelita Rebut Kemenangan Lewat Laga Seru

0 Comments