Kapten tim Bali United Basketball, Ponsianus Nyoman “Komink” Indrawan mengaku sebenarnya berat berpisah dengan dua pemain asing timnya musim lalu, Kendall Yancy dan William Green namun sikap profesionalisme dirinya mampu menerima hal tersebut.
Bali United dengan pelatih baru Anthony Garbelotto telah merekrut dua pemain asing lain musim Kompetisi IBL 2023. Dior Lowhorn dan Julius Bowie dipilih dalam IBL Draft Day lalu.
Meskipun berat harus berpisah dengan rekan yang telah sama-sama berjuang musim lalu, tetapi ia yakin bahwa amunisi anyar mampu memberikan efek yang lebih positif bagi performa tim.
"Sebagai pemain profesional, kami pasti mengikuti. Yang pergi bukan kami anggap tidak dibutuhkan, tetapi mungkin karena tidak masuk dengan skema pelatih baru. Karena semuanya berubah menjadi baru dan tim yang ada sebelumnya adalah bawaan pelatih lama. Itu adalah hak pelatih dan selama yang pergi serta yang datang sesuai dengan skema tim, kami mengikuti demi tim," ujar Komink.
Selain Lowhorn dan Bowie, Bali United juga merekrut rookie rookie Muhammad Rafie Fadhal.
Sebagai kapten tim, Komink siap menyambut dan memberi dukungan kepada anggota baru Bali United Basketbal. Mereka akan berjuang bersama mengharumkan nama klub dalam Kompetisi IBL 2023.
Musim lalu, Komink dkk hanya mampu meraih delapan kemenangan dari total 22 pertandingan. Mereka hanya mampu berada pada peringkat ketujuh klasemen divisi putih.
Tahun ini dengan pelatih dan pasukan baru, tentu Bali United memiliki semangat baru menggapai posisi terbaik di Kompetisi IBL 2023.
0 Comments