News Games

Kandidat DPOY - Abraham Damar Grahita (Prawira Bandung)

04 August 2022
|

Kalau IBL Fans jeli, ada sebuah tradisi yang dibawa oleh head coach David Singleton. Tradisi ini adalah melahirkan seorang pemain yang masuk kandidat Defensive Player of the Year. Kali ini di tim Prawira Bandung, coach Dave kembali berhasil membuat salah satu pemainnya masuk kategori tersebut, yakni Abraham Damar Grahita. 

Penampilan Abraham di IBL cukup konsisten. Dalam tiga musim terakhir, dia selalu menyelesaikan reguler season dengan mencetak average point double digit. Termasuk di IBL Tokopedia 2022, dia mencetak 14,4 ppg. Abraham juga melengkapinya dengan catatan statistik yaitu 4,5 rpg, 2,9 apg, dan 1,2 spg. Untuk defensive rebound sendiri, Abraham bisa mengoleksi rata-rata 3,5 defensive rebound per game. 

Abraham dan Yudha menjadi andalan di backcourt saat bertahan. Karena keduanya selalu tampil hustle saat menjaga lawan. Lawan harus berpikir dua kali bila ingin melewati Abraham. Karena dia bisa mencuri bola dari lawan kapan saja. Di tangan coach David Singleton, tidak ada pemain yang bisa bersantai saat defense. 

Sementara itu, dari field goals precentage, punggawa timnas Indonesia ini juga luar biasa. Abraham memasukkan 54 tembakan dari 101 attempt selama musim 2022. Kemudian di three point, dia mencetak 50 three point dari 131 attempt. Performa stabil dari Abraham ini bisa sangat membantu Prawira Bandung untuk mencetak prestasi lebih baik lagi di IBL. (*)

Baca Juga: Ibl Pertamax 2021: Prawira Berhasil Lepas dari Kejaran Hangtuah

0 Comments