Sejak meniti karier di basket profesional, Justin Brownlee selalu identik dengan gelar juara. Dia sudah berhasil mendapatkan trofi juara dari berbagai negara, dan kini menambah koleksinya dengan gelar juara liga basket profesional Indonesia. Browlee adalah pemain berkebangsaan Filipina pertama yang menjadi juara IBL.
Dalam catatan kariernya, Justin Brownlee pernah enam kali juara PBA, baik Commisioner's dan Governor's Cup. Dia juga pernah juara ASEAN Basketball League, juara liga Lebanon, dan juara di Uni Emirat Arab. Kini Brownlee berhasil menyabet gelar juara di Indonesia bersama Pelita Jaya Jakarta.
Brownlee adalah pemain kelahiran Amerika Serikat. Namun sejak 2018 dia sudah menjalani proses naturalisasi di Filipina. Namun baru Januari 2023, Brownlee secara resmi menjadi warga negara Filipina. Gilas Pilipinas makin kuat dengan kehadiran Brownlee.
Dia didatangkan Pelita Jaya untuk menjadi pemain asing pengganti pada bulan Maret lalu. Brownlee hanya bermain 10 pertandingan bersama Pelita Jaya. Saat Brownlee ada di dalam roster, Pelita Jaya memenangkan sembilan pertandingan. Tampaknya melihat rekor ini saja, kita sudah tahu betapa Brownlee punya dampak yang besar terhadap tim Pelita Jaya. Brownlee mencetak 13,9 ppg, 8,9 rpg, 4,8 apg, dan 1,6 rpg di musim reguler.
Beranjak ke babak playoffs, dimana Brownlee kembali ke Indonesia setelah membela Filipina di FIBA Olympics Qualification Tournament (OQT). Brownlee menjadi sosok yang penting dala kemenangan Pelita Jaya atas Prawira di C-Tra Arena, 25 Juli lalu. Dia mencetak 22 poin, lima rebound, empat poin, dan tiga assist. Inilah kontribusi tertinggi Brownlee selama babak playoffs 2024.
Di seri final, perannya juga tak kalah penting bagi Pelita Jaya. Dia bermain selama lebih dari 30 menit dalam setiap laga di seri final melawan Satria Muda Pertamina Jakarta. Dalam tujuh laga playoffs IBL tahun ini, Brownlee mencetak rata-rata 12,4 ppg, 5,6 rpg, dan 3,9 apg. Brownlee kini menjadi pemain berkebangsaan Filipina yang meraih gelar juara IBL. (*)
0 Comments