Satria Muda langsung pamer efektifitas serangan. Tidak heran bila mereka menargetkan untuk merebut gelar juara musim ini. Berbekal starting five kapten Arki Dikania Wisnu, Juan Laurent, Laurentius Oei, Hardianus, dan M. Sandy Aziz, SM langsung menggertak Prawira.
Sampai tiga menit kuarter pertama, SM unggul 20-7. Performa Arki yang kembali bersama timnya sangat baik. Dia sudah mencetak sembilan poin di kuarter pertama. Ini pertama kalinya Arki bermain bersama SM, setelah musim lalu di Indonesia Patriots.
Sebaliknya, Prawira mengalami kebuntuan. MVP IBL 2020, Abraham Grahita belum memasukkan satu tembakan pun. Dia hanya mendapatkan poin dari free throw saja. Kebuntuan Prawira juga disebabkan defense SM yang bagus. Mereka memaksa Prawira melakukan tujuh kali turnover di kuarter ini, dengan empat kali di-steal oleh pemain SM.
FG% SM cukup bagus dengan 8/12 di kuarter pertama. SM benar-benar menakutkan di paint area. SM menutup kuarter pertama dengan keunggulan 24-12.
0 Comments