News Games

Ibl Pertamax 2021: Satria Muda Menang Telak

15 March 2021
|

Satria Muda Pertamina menang telak 84-62 atas Amartha Hangtuah pada fase pertama Kompetisi IBL Pertamax 2021 di Robinson Cisarua Resort, Senin 15 Maret. Hangtuah menurunkan starter Kelly Purwanto, Fisyaiful Amir, Gunawan, Oki Wira Sanjaya dan Akmaluddin Ragol berhadapan dengan formasi mula Satria Muda  yang terdiri dari Hardianus Lakudu, Juan Laurent Kokodiputro, Sandy Ibrahim Azis, Arki Dikania Wisnu dan Kevin Yonas Argadiba.

Fisyaiful dan Oki membuat Hangtuah unggul, dibalas lay up Kevin dan under basket Juan menyamakan kedudukan 4-4. Setelah Hardianus dan Fisyaiful berbagi poin, 6-6, Satria Muda melaju 12-6. Abraham Wenas memotong selisih poin lewat free throw tapi tembakan tiga angka Avan Seputra merubah skor menjadi 15-8 untuk Satria Muda. Wenas kembali melesakkan dua free throw. Empat poin dari Lautrentius Steven Oei membuat Satria Muda memimpin 19-10 di akhir kuarter pertama.

Rivaldo Tandra Pangesthio membuka poin kuarter kedua. Oki hanya mampu melesakkan satu dari tiga lemparan bebas, 21-11. Satria Muda langsung melesat 31-13. Satria Muda mengakhiri babak pertama dengan unggul jauh , 44-16. Field goals Hangtuah di babak pertama sangat buruk, hanya mampu memasukkan tiga kali 25 kesempatan. Hangtuah bahkan tak mampu mencetak three points dari 13 kesempatan.

 Stevan Wilfredo Neno baru mencetak tiga angka pertama bagi Hangtuah pada kuarter ketiga, timnya masih tertinggal jauh, 21-46. Pada kuarter ketiga ini, Hangtuah mendulang angka lebih banyak dibanding babak pertama. Neno dkk mampu mengemas 20 poin di kuarter ketiga, tetapi Satria Muda tetap mampu menjaga marjin keunggulan dua digit. Arki dkk unggul 61-36.

Juan membuka poin di kuarter terakhir, Neno membalas dengan tiga angka. Satria Muda masih unggul 63-39. Three points Sevly Rondonuwu dan free throw Wenas buat Hangtuah mengubah kedudukan 68-48 masih untuk Satria Muda. Hardianus kemudian melakukan unsportsmanlike foul. Free throw Wenas kembali menipiskan ketinggalan, 68-50. Satria Muda akhirnya memenangkan pertandingan 84-62.

Juan Laurent Kokodiputro menjadi pencetak angka terbanyak bagi Satria Muda dengan 16 poin. Sandy Ibrahim Azis dan Laurentius Oei sama-sama mencetak 13 angka. Arki Dikania Wisnu dan Kevin Yonas Argadiba Sitorus masing mencetak 10 angka.

Di kubu Hangtuah Stevan Wilfredo Neno mengemas 15 angka. Abraham Wenas mencetak 14 poin dan Fisyaiful Amir membuat 11 poin.

Satria Muda dominan di paint area dengan mencetak 50 point. Rebound mereka unggul jauh, 47 rebound berbanding 28 rebound dari Hangtuah.

Baca Juga: Menolak Lupa: Satria Muda Raih Gelar ke-10 Pada IBL 2017-2018

0 Comments