Bali United Basketball bakal melakoni laga kandang keduanya di pekan ke-10. Irvine Kurniawan dan kawan-kawan masih punya dua laga kandang lagi di pekan ke-11, sebelum mereka menjalani empat laga away. Pada kesempatan pertama, mereka kalah melawan Rans Simba Bogor. Kali ini Bali United akan mencoba lagi mendapatkan kemenangan saat menjamu Borneo Hornbills.
Dalam kekalahan melawan Rans kemarin, Xavier Cannefax mencetak 36 poin, lima rebound, empat assist, dan satu steal dalam 36 menit. Cannefax masih menjadi motor serangan utama tim Bali United, apalagi saat menghadapi Borneo. Karena di pertemuan pertama, Cannefax menyumbang 22 poin, sembilan rebound, dan empat assist.
Sebaliknya, Borneo cukup solid ketika bermain di Surabaya. Digawangi oleh Brandon McCoy dan Michael Qualls. Tetapi ada kabar terbaru bahwa Brandon McCoy absen karena cedera paha. Sedangkan Michael Qualls absen hingga akhir musim karena ceder achilles. Borneo juga sudah mendaftarkan Akeem Scott sebagai pemain asing pengganti Qualls. Scott musim lalu membela Borneo dalam 18 pertandingan, termasuk tiga laga playoffs, dengan catatan rata-rata 10,5 poin, 2,4 rebound, 3,2 assist, dan 1,6 steal per game.
Saksikan lanjutan musim reguler IBL GoPay 2025 pekan ke-10, antara Bali United melawan Borneo, di GOR Purna Krida, Bali, pada hari Minggu, 13 April 2025. Tip-off dimulai pukul 16.00 WITA. Join membership IBL TV untuk mendapatkan konten-konten ekslusif, dan pertandingan pilihan. (*)
0 Comments