News Event

Head-to-head: Stephen Hurt Vs. Tyree Robinson

05 July 2024
|

Pacific Caesar akan menjamu Satya Wacana Salatiga di Surabaya. Salah satu dari dua kemenangan Pacific musim ini, juga diperoleh saat mereka bermain di Knight Stadium, Semarang, 31 Mei lalu. Kini Pacific ingin menuntaskan misinya dengan menyapu bersih Satya Wacana. 

Pada pertemuan pertama, Pacific menang atas Satya Wacana dengan skor 77-67. Namun perlu diingat bahwa dalam laga tersebut, Tyree Robinson sedang absen. Sehingga Satya Wacana tidak mendapatkan dukungan dari pencetak poin terbanyak di klub tersebut. 

Pacific akan mengandalkan Stephen Hurt untuk menyerang pertahanan mereka di paint area. Hurt mencetak 23 poin, 15 rebound, dan tiga assist di pertemuan pertama. Dia memasukkan empat kali three point dari lima percobaan kala ini. Namun sulit untuk menghentikan Hurt, jika Michael Henn harus berjuang di kedua ujung lantai. 

Namun laga kali ini bisa berbeda. Michael Henn tidak sendirian lagi, dan bisa berduet dengan Tyree Robinson. Inilah yang ditunggu-tunggu oleh IBL Fans di Surabaya. Di mana Satya Wacana yang turun dengan komposisi penuh, menghadapi Pacific di kandangnya sendiri. 

Secara rekor pertandingan kedua tim tidak terlalu bagus. Pacific memiliki rekor 2-22, termasuk menelan kekalahan di lima laga terakhirnya. Satya Wacana lebih baik dengan rekor 5-19 di musim reguler, namun mereka belum pernah menang sejak 18 Mei hingga sekarang. Delapan laga dilalui Satya Wacana dengan hasil negatif. 

Jangan lewatkan pertandingan antara Pacific melawan Satya Wacana di GOR Pacific, Surabaya, hari Jumat (5/7) pukul 18.00 WIB. Pertandingan ini juga disiarkan secara langsung di Vidio. (*)

Baca Juga: Nominasi IBL League MVP 2024: Stephen Hurt

0 Comments