West Bandits Solo belum pernah bertemu dengan Tangerang Hawks Basketball Club untuk IBL Tokopedia 2023. Tetapi di musim 2022, West Bandits unggul 2-0 atas Hawks. Melihat rekor pertemuan ini, seharusnya West Bandits bisa mengulang sukses. Apalagi mereka mendapat dukungan dari publik sendiri di Sritex Arena, Solo.
West Bandits baru saja mengakhiri catatan buruk, kalah enam laga beruntun. Mereka menyudahi rekor ini setelah mengalahkan Satya Wacana Salatiga dengan skor 64-53. Mereka melakukannya di hadapan pendukungnya sendiri. Momentum ini seharusnya bisa dipertahankan oleh West Bandits.
Salah satu pemain kunci West Bandits yang tampil bagus adalah Rio Disi. Dia bisa mencetak 15 poin, lima rebound, lima assist, dan satu steal, dalam kemenangan melawan Satya Wacana. Jelas di laga melawan Hawks nanti, Rio bakal jadi tumpuan. Dalam beberapa pertadingan terakhir, Rio masuk starter pilihan head coach Nedas Pacevicius.
Sebaliknya, Hawks sudah kalah empat pertandingan beruntun. Butuh konsentrasi tinggi bagi Hawks untuk kembali ke jalur kemenangan. Konsistensi pemain lokal seperti Rizky Effendy diperlukan agar bisa mendongkrak performa mereka. Saat kalah dari Indonesia Patriots, Rizky menyumbang 11 poin dan empat rebound. Kontribusi ini harus ditingkatkan saat mereka berhadapan dengan West Bandits.
Jangan lupa, datang dan saksikan pertandingan West Bandits Solo melawan Tangerang Hawks Basketball Club di Sritex Arena, Solo, pada pukul 15.00 WIB. Pertandingan ini juga disiarkan secara langsung melalui vidio.com. (*)
0 Comments