Sejak awal, seri First Round IBL GoPay Playoffs 2025 antara Dewa United Banten melawan Hangtuah Jakarta memang menarik untuk disaksikan. Terutama karena diwarnai persaingan antara Jordan Adams dengan Shabazz Muhammad. Dua pemain yang pernah satu kampus di UCLA, dan bermain bersama di NCAA. Terbukti dalam dua laga yang sudah dilewati, persaingan mereka memang cukup intens.
Jordan Adams membukukan rata-rata 25,1 poin per game dalam 19 laga di musim reguler. Tetapi dalam dua laga melawan Hangtuah, performanya turun menjadi 19,0 poin per game. Ini tidak lepas dari gangguan pemain-pemain bertahan Hangtuah yang hustle. Adams harus bangkit di Game 3 agar Dewa United bisa melaju ke semifinal.
Sebaliknya, Shabazz Muhammad yang datang di fase akhir musim reguler sangat membantu Hangtuah. Dalam empat laga di musim reguler, Muhammad mencetak rata-rata 25,3 poin per game. Sedangkan di Playoffs, dia meningkatkan kontribusinya menjadi 28,0 poin per game. Muhammad dengan pengalamannya berhasil memimpin Hangtuah di Playoffs, dan punya kesempatan untuk menyingkirkan Dewa United, jika mereka menang di Game 3.
Saksikan laga Win Or Go Home atau Game 3 First Round IBL GoPay Playoffs 2025, antara Dewa United melawan Hangtuah, di Dewa United Arena, pada hari Minggu, 6 Juli 2025. Tip-off dimulai pukul 20.00 WIB. Join membership IBL TV untuk mendapatkan konten-konten ekslusif, dan akses ke semua pertandingan Playoffs. Karena keseruan Playoffs hanya bisa dinikmati dengan membership di IBL TV. (*)
0 Comments