News Event

Head-to-head: Pandu Wiguna Vs. M. Reza Guntara

29 September 2024
|

Laga ulangan semifinal IBL Tokopedia 2024 juga terjadi antara Prawira Harum Bandung melawan Pelita Jaya Jakarta. Kali ini mereka juga akan berebut tiket final IBL Oasis+ All Indonesian 2024. Laga ini akan jadi pertemuan kelima bagi kedua tim sepanjang tahun 2024. 

Dari sisi Prawira, mereka tentu sudah hafal betul permainan Pelita Jaya. Tetapi bagaimana ketika tidak ada pemain asing, maka akan berbeda. Jika harus mengimbangi para bigman Pelita Jaya, maka Prawira bisa mengandalkan Pandu Wiguna. Sepanjang babak penyisihan, Pandu mencetak rata-rata 12,6 poin dan 6,6 rebound per pertandingan.

Menariknya, tidak ada pemain yang berada di situasi seperti M. Reza Guntara. Karena di tahun pertamanya setelah pindah ke Pelita Jaya, dia harus berhadapan dengan Prawira untuk keenam kalinya dalam setahun di kompetisi resmi. Bukan hanya di musim reguler IBL saja, melainkan di playoffs, kemudian Basketball Champions League Asia, hingga semifinal IBL Oasis+ All Indonesian 2024. Reza sendiri bermain bagus selama babak penyisihan dengan membukukan rata-rata 10 poin dan 3 rebound per pertandingan. 

Saksikan Semifinal IBL Oasis+ All Indonesian 2024, antara Prawira melawan Pelita Jaya di Hall Basket Senayan, hari Minggu, 29 September 2024. Tip-off akan dimulai pada pukul 19.00 WIB. Laga ini juga disarkan secara langsung di YouTube Kuy Entertainment. (*)

Baca Juga: Ibl Pertamax 2021: Prawira Berhasil Lepas dari Kejaran Hangtuah

0 Comments