News Event

Head-to-head: Ikram Fadhil Vs. Febrianus Khiandio

08 June 2023
|

Bima Perkasa Jogja harus kembali bertanding hari ini, Kamis (8/6), melawan Satya Wacana Salatiga. Kemarin, Bima Perkasa menyerah dari Satria Muda dengan skor 66-71. Mereka tentu saja berniat bounce-back di laga ini. Bima Perkasa juga unggul agregat dari Satya Wacana. 

Pertandingan melawan Satria Muda jelas menguras fisik dan mental para pemain Bima Perkasa. Tetapi Bima Perkasa harus segera bangkit. Mereka butuh kemenangan untuk bisa mempertahankan posisi kelima di klasemen sementara. Karena ada RANS PIK yang siap mengancam di bawahnya. 

Pada pertandingan sebelumnya, Ikram Fadhil mencetak 13 poin, empat rebound, dan dua assist. Ikram seperti terkunci oleh defense Satria Muda. Mengingat dia bermain selama hampir 37 menit di lapangan. Padahal seorang Ikram bisa mencetak 22 poin dalam 35 menit saat melawan Indonesia Patriots. Kalau Ikram bisa tampil seperti saat melawan Patriots, maka Bima Perkasa punya kans besar untuk menang melawan Satya Wacana. 

Sebaliknya, performa pemain Satya Wacana sendiri bisa dikatakan kurang konsisten. Lihat saja Febrianus Khiandio, yang mencetak 23 poin saat bertemu Patriots, lalu hanya menambahkan tiga angka saat bertanding melawan Prawira. Febri harus bisa step-up, dan menghadapi semua lawan. Karena dia pilar penting Satya Wacana dalam menjaga produktifitas poin. 

Saksikan pertandingan antara Bima Perkasa Jogja melawan Satya Wacana Salatiga di C-Tra Arena Bandung, Kamis (8/6) pukul 16.30 WIB. Laga ini disiarkan secara langsung melalui vidio.com. (*)

Baca Juga: Peningkatan Signifikan dari Performa Ikram Fadhil

0 Comments