News Event

Head-to-head: Hardianus Vs. Yudha Saputera

28 January 2024
|

Dewa United Banten akan berhadapan dengan Prawira Harum Bandung, di Dewa United Arena, Minggu (28/1) malam. Ini merupakan laga home kedua bagi Dewa United, yang sejauh ini belum tersentuh kekalahan (3-0). Sementara tim tamu, Prawira sudah menunjukkan tanda-tanda kebangkitannya. 

Sejarah pertemuan kedua tim menunjukkan bahwa Prawira lebih unggul dari Dewa United. Sejak musim 2022, mereka sudah bertanding sembilan kali. Dari jumlah tersebut, Prawira unggul 8-1. Satu-satunya kemenangan Dewa United terjadi di musim 2022, lewat babak overtime.

Dewa United sudah bisa menurunkan Hardianus. Point guard senior tersebut dalam debutnya mencetak lima poin, empat assist, dua rebound, dan satu steal. Dia bermain 17 menit 30 detik, dan membantu Dewa United menang 101-83 atas Tangerang Hawks Basketball. Kehadiran Hardianus menambah kekuatan backcourt Dewa United. 

Tim tamu Prawira, akan menjalani dua laga tandang beruntun. Sebelumnya mereka sukses menaklukkan Amartha Hangtuah Jakarta, 73-66. Yudha Saputera menyumbang 15 poin, empat rebound, tiga assist. Yudha memasukkan tiga three point dari 10 percobaan. Namun perlu dicatat bahwa performa Yudha masih jauh dari kata sempurna. Karena secara field goals, dia hanya memasukkan empat tembakan dari 14 attempt. 

Saksikan pertandingan Dewa United melawan Prawira, di Dewa United Arena, hari Minggu, 28 Januari 2024. Tip-off akan dimulai pada pukul 20.00 WIB, dan disiarkan secara langsung melalui vidio.com. (*)

Baca Juga: Perjalanan Panjang Hardianus Lakudu Hingga Jadi MVP Final

0 Comments