News Event

Head-to-head: Gregorio Claudie Wibowo Vs. David Liberty Nuban

05 June 2023
|

Elang Pacific Caesar Surabaya melawan RANS PIK Basketball Club akan membuka hari kedua, lanjutan musim reguler IBL Tokopedia 2023, di C-Tra Arena Bandung. RANS pada pertemuan pertama menang 68-64. Namun dalam sejarah pertandingan keduanya, ternyata mereka seri. Pacific pernah mengalahkan RANS, dengan skor 78-75 di tahun 2022. 

Laga ini bisa dipastikan berlangsung sengit. Sebelum pulang dari Yogyakarta, Pacific berhasil menghapus rekor buruk mereka. Pacific menang 91-85 atas Mountain Gold Timika. Salah satu faktor yaitu kembalinya Gregorio Claudie Wibowo. Setelah absen tiga pertandingan di Yogyakarta karena kebijakan tim, Gregorio langsung panas dengan mencetak 18 poin, tujuh rebound, delapan assist, dan empat steal. Kedatangannya memicu skuad Pacific lebih agresif, dan berhasil memetik kemenangan. 

RANS sendiri cukup stabil dalam seri sebelumnya. Mereka menang dua kali dari empat laga. RANS memang tidak punya top score yang mencolok. Karena semua tim berkontribusi poin. Namun yang paling dibutuhkan adalah letupan-letupan kecil dari para pemain, seperti David Liberty Nuban. Kehadirannya sangat berarti, bukan hanya dari sisi offense, melainkan yang lebih penting dari sisi defense. Nuban sejauh ini mengoleksi 6 ppg dan 2 rpg dalam 22 pertandingan. 

Mungkin bagi Pacific, potensi mereka lolos playoffs sudah tidak ada. Karena mereka penghuni dasar klasemen. Tetapi kalau untuk memperbaiki peringkat, jelas bisa dilakukan, dan potensinya ada di bawah asuhan kepala pelatih Oei A. Kiat. Sebaliknya RANS harus bisa mempertahankan posisi mereka di zona playoffs. Saat ini RANS ada di peringkat keenam dengan rekor 14-8. 

Jangan lewatkan pertandingan antara Elang Pacific Caesar Surabaya melawan RANS PIK Basketball Club di C-Tra Arena, Bandung, Senin (5/6) pada pukul 11.30 WIB. Pertandingan ini juga disiarkan secara langsung melalui vidio.com. (*)

Baca Juga: Kandidat MIP - Gregorio Claudie Wibowo (Pacific Caesar Surabaya)

0 Comments