Pertemuan pertama antara Bumi Borneo Basketball Pontianak melawan Bali United Basketball Club, pada 16 Februari lalu berlangsung sengit. Laga ini harus ditentukan melalui babak overtime, dengan Bumi Borneo sebagai pemenangnya (85-81). Kali ini, kedua tim akan bertemu lagi di Yogyakarta.
Bumi Borneo sudah mengumpulkan 10 kemenangan dari 19 game. Cukup untuk membuat mereka masuk zona playoff. Namun belum dikatakan aman. Sementara Bali United masih harus berjuang untuk bisa lolos ke playoff, dengan modal tujuh kemenangan. Dengan situasi seperti ini, jelas Bali United yang akan tampil ngotot untuk membalas kekalahan mereka.
Kualitas para pemain Bumi Borneo tidak perlu diragukan lagi. Terutama dari sisi pemain lokal. Calvin Chrissler salah satunya. Pemain yang ditransfer dari Pacific di awal musim tersebut bisa menyumbang 6,4 ppg, 1,9 rpg, dan 1,3 apg dalam 18 pertandingan. Calvin juga bisa berperan sebagai shooter, karena punya akurasi tembakan yang bagus.
Sebaliknya, kalau mau diadu, maka Bali United juga memiliki banyak shooter tajam. Sandy Febiansyakh Kurniawan salah satunya. Sejauh ini dia bisa mengoleksi rata-rata 8,4 ppg, 1,6 rpg, 2,0 apg, dan 1,2 spg dalam 17 pertandingan. Musim ini Sandy berhasil mencetak tujuh kali double digit point dengan tembakan-tembakannya yang akurat.
Jangan lewatkan pertandingan antara Bumi Borneo Basketball Pontianak melawan Bali United Basketball Club di GOR Amongrogo, Kamis (25/5), dalam lanjutan IBL Tokopedia 2023. Tip-off akan dimulai pada pukul 11.30 WIB. (*)
0 Comments