News Event

Head-to-head: Brandone Francis VS Ronnie Boyce III

11 March 2023
|

Hari pertama IBL Tokopedia 2023 Seri 5 Semarang akan ditutup dengan pertandingan menarik antara Prawira Harum Bandung melawan RJ Amartha Hangtuah Jakarta. Prawira butuh lebih banyak kemenangan agar mereka bisa merangsek ke papan atas. Sementara Hangtuah harus berusaha lebih keras lagi untuk bisa masuk zona playoffs. 

Kalau dilihat dari rekor pertandingan sebelumnya. Prawira tidak ada masalah, karena mereka menang empat kali dari liga pertandingan terakhir. Sebaliknya, Hangtuah dua kali menang dari liga laga terakhir. Jadi bisa dibilang secara mental, Prawira bakal lebih baik. Apalagi beban Hangtuah lebih berat setelah mereka gagal mewujudkan target sapu bersih di Solo. 

Berbicara soal key player di Prawira, tentu tidak lepas dari Brandone Francis. Monster poin di liga yang sekarang menduduki peringat teratas untuk average points dengan 26,2 ppg dalam 12 pertandingan. Menghentikan Francis akan sangat sulit bagi tim yang tidak punya koordinasi bagus di pertahanan. Maka dari itu, Hangtuah tidak boleh melakukan kesalahan dalam defense agar bisa setidaknya menurunkan kontribusi Francis. 

Sebaliknya, komposisi pemain asing Hangtuah sudah ganti total sejak seri Solo. Kini ada Ronnie Boyce III yang memegang peranan penting. Dalam delapan laga, Ronnie Boyce sudah mencetak 26,5 ppg dan 10,6 rpg. Boyce menjadi tumpuan utama Hangtuah di sisa musim ini. Sejak kedatangannya di IBL, Boyce sudah dua kali menyentuh 30 poin. 

Saksikan pertandingan antara Prawira Harum Bandung melawan RJ Amartha Hangtuah Jakarta di Knight Stadium, Sabtu (11/3) pukul 19.00 WIB. Pertandingan ini disiarkan secara langsung di vidio.com. (*)

Baca Juga: Ronnie Lee Boyce III Top Points IBL Tokopedia 2023

0 Comments