News Event

Head-to-head: Avin Kurniawan Vs. Nuke Tri Saputra

09 March 2024
|

Bima Perkasa Jogja bersiap menyambut kedatangan kontestan baru di liga musim ini, Kesatria Bengawan Solo. Namun sepertinya ini akan menjadi laga panas, mengingat beberapa pemain Kesatria pernah bermain untuk Bima Perkasa. Termasuk juga head coach Efri Meldi yang musim lalu menangani Bima Perkasa.

Memang dari rekor pertandingan sejauh ini, Bima Perkasa hanya bisa menang sekali dalam lima laga terakhir. Mereka ada di peringkat ke-13 dengan rekor 1-6. Sementara Kesatria menjelma jadi kekuatan baru di liga musim ini. Mereka menang empat kali berturut-turut dari lima pertandingan (4-1). 

Untuk pemain kunci, Bima Perkasa masih didominasi oleh pemain-pemain lama, seperti Avin Kurniawan. Sejak rekan-rekan lamanya pindah, Avin punya kesempatan untuk berkembang. Musim ini dia mampu mencetak 10,3 ppg, 4,1 rpg, 1,7 apg, dan 1,7 spg. Kini Avin menjadi salah satu pemain kunci yang dimiliki Bima Perkasa. 

Sementara dari Kesatria, ada Nuke Tri Saputera. Dia adalah salah satu pemain yang sukses membawa Bima Perkasa ke playoffs tahun 2023. Tetapi kebersamaan dengan Nuke harus berakhir, dan sekarang dia pindah ke Kesatria. Ini akan menjadi pertemuan pertama Nuke dengan Bima Perkasa setelah pindah ke Solo. Sejauh ini Nuke sudah mencetak rata-rata 5,7 ppg, 3,7 rpg, 2,3 apg, dan 2 spg.

Jangan lewatkan laga antara Bima Perkasa melawan Kesatria di GOR Pancasila UGM, Sabtu (9/3) pukul 16.00 WIB. Pertandingan ini juga bisa disaksikan secara langsung melalui Vidio. (*)

Baca Juga: Avin Kurniawan IBL Most Improved Player 2024

0 Comments