News Event

Head-to-head: Andakara Prastawa Dhyaksa vs. Abraham Damar Grahita

20 January 2024
|

Pelita Jaya Jakarta akan menjalani back-to-back home game di pekan kedua. Lawannya kali ini adalah Satria Muda Pertamina Jakarta. Duel klasik ini akan tersaji di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, yang sekarang jadi kandang Pelita Jaya. 

Faktanya, Satria Muda belum pernah menang dari Pelita Jaya sejak Juni 2023. Dalam tiga pertemuan terakhir, termasuk di semifinal IBL musim 2023, Pelita Jaya selalu bisa mengalahkan Satria Muda. Kini mereka berharap agar rekor tersebut tidak tercoreng. 

Jika tampil komplit, Pelita Jaya sangat menakutkan. Bukan hanya dari sisi pemain intinya saja, namun lini keduanya juga sangat mumpuni. Masuknya Andakara Prastawa di lini kedua, membuat skuad Pelita Jaya semakin susah ditebak. Prastawa sendiri mencetak 10 poin, lima assist, dan satu steal saat menumbangkan Prawira. Padahal Prastawa hanya bermain kurang dari 22 menit. 

Sementara itu, sebagai tim tamu, Satria Muda punya banyak kejutan yang disiapkan untuk musim ini. Dengan masuknya Abraham Damar Grahita, dan pelatih asal Spanyol, maka pola serangan Satria Muda semakin bervariasi. Abraham sendiri dalam dua pertandingan di awal musim ini, sudah mencetak rata-rata 14,0 ppg, 2,5 rpg, 1 apg, dan 2,5 spg. Kemampuan bertahan Abraham membuat Satria Muda semakin kuat. 

Laga klasik Pelita Jaya melawan Satria Muda untuk pertama kalinya musim ini akan digelar pada hari Sabtu, 20 Januari 2022. Pelita Jaya akan bertindak sebagai tuan rumah di Tennis Indoor Senayan. Tip-off dimulai pada pukul 20.00 WIB. Laga ini juga bisa disaksikan secara langsung melalui vidio.com. (*)

Baca Juga: Gelar Juara Pertama Prastawa di Pelita Jaya

0 Comments