News Event

Head-to-head: Abraham Damar Grahita Vs. Andakara Prastawa Dhyaksa

03 October 2024
|

Partai puncak IBL Oasis+ All Indonesian 2024 akan segera dimulai. Babak final kali ini mempertemukan Satria Muda Pertamina Jakarta melawan Pelita Jaya Jakarta, dengan format best-of-three. Inilah saatnya kedua tim finalis liga musim lalu kembali bertemu, dan memperebutkan gelar juara. 

Pada final liga musim 2024, Satria Muda kalah 1-2 dari Pelita Jaya. Tentu saja hal ini melecut semangat para pemain Satria Muda untuk menuntut balas. Tapi di sisi lain, kita akan melihat bagaimana seorang Abraham Damar Grahita berjuang untuk mendapatkan gelar pertamanya bersama Satria Muda. Karena Abraham baru bergabung dengan Satria Muda di musim ini.

Pada turnamen IBL Oasis+ All Indonesian 2024, Abraham bermain selayaknya MVP liga. Namun performa itu menurun ketika di semifinal, dimana Abraham hanya mencetak field goals precentage 28%. Tapi di tengah kesulitannya, Abraham masih menyumbang 11 poin, empat rebound, empat assist, dan dua steal. Abraham sekali lagi akan menjadi andalan Satria Muda untuk menghadapi Pelita Jaya di seri final. 

Di kubu lawan, Pelita Jaya tentu saja tidak ingin tinggal diam. Apalagi ada yang ingin mereka buktikan di turnamen ini. Para pemain lokal Pelita Jaya ingin menghapus stigma bahwa timnya juara karena bantuan pemain asing. Sehingga para pemain lokal semakin termotivasi untuk menjuarai laga ini. Namun tidak akan semudah itu, karena lawannya adalah Satria Muda. 

Oleh karenanya, Pelita Jaya tetap butuh Andakara Prastawa Dhyaksa. Meski dia absen dalam dua laga babak penyisihan Grup D, Prastawa akhirnya masuk roster Pelita Jaya di semifinal melawan Prawira. Prastawa tampil dari bangku cadangan dalam 13 menit 38 detik. Dia mencetak enam poin, dengan hanya 1-dari-6 attempt. Prastawa mencetak satu three point dari lima attempt, dan 3-dari-4 attempt free throw. Namun dia juga menyumbang tiga rebound dan satu assist. Penampilan ini cukup untuk memanaskan tubuh Prastawa menghadapi seri final melawan Satria Muda. 

Final IBL Oasis+ All Indonesian 2024 akan dimulai pada Kamis, 3 Oktober. Kemudian Game 2 akan digelar 5 Oktober, dan jika terjadi kedudukan sama kuat, maka Game 3 akan berlangsung pada 6 Oktober. Jangan lewatkan laga seru ini, yang juga disiarkan langsung melalui YouTube Kuy Entertainment. (*)

Baca Juga: Gelar Juara Pertama Prastawa di Pelita Jaya

0 Comments