News Games

Hawks Unsung Misi Balas Dendam

18 March 2022
|

Pada 5 Maret lalu, Tangerang Hawks kalah 61-79 atas DNA Bima Perkasa Jogjakarta. Kini di leg kedua, Hawks berencana membalas kekalahan tersebut. Mereka bertemu lagi untuk kedua kalinya pada lanjutan IBL Tokopedia 2022, Jumat (18/3) siang. Di kuarter pertama Hawks dan Bima Perkasa masih seimbang. 

Di pertandingan kali ini, head coach Efri Meldi menurunkan starter berisi Danny Ray, Winston Swenjaya, Keefe Yoshe, pemain asing Richard Ross Jr., dan kapten tim Rizky Effendy. Sementara di tim Bima Perkasa, head coach Kartika Siti Aminah memilih lima pemain pertama untuk mengawali laga adalah Restu Dwi Purnomo, Ikram Fadhil, Ali Mustofa, David Simeon Pandjaitan, dan kapten tim R. Azzaryan Pradhitya. 

Secara performa, baik Hawks dan Bima Perkasa bisa dikatakan sama. Bahkan posisi mereka di klasemen pun sama. Kedua tim sama-sama mengumpukan 3 kemenangan dari 15 game. Bima Perkasa ada di peringkat ketujuh karena pernah menang sekali dari Hawks. Namun akhir-akhir ini, Bima Perkasa sudah mengalami 6 kekalahan beruntun. Hal itu membuat mental pemain turun. 

Hawks bisa memanfaatkan situasi ini dengan baik. Mereka langsung menggempur pertahanan Bima Perkasa setelah tip-off. Hawks sempat unggul 7-4 di awal laga. Namun Bima Perkasa berhasil menyusul mereka. Di menit-menit akhir, Hawks unggul 12-10 berkat dua free throw M. Dhiya'ul Haq. Tetapi Bima Perkasa bisa menyamakan kedudukan melalui Restu Dwi Purnomo. Kuarter pertama ditutup dengan skor imbang 12-12.(*)

Baca Juga: Seri Kediri Jadi Ajang Balas Dendam dan Tancapkan Keunggulan

0 Comments