News Event

Hawks Tetap Unggul Meski Bumi Borneo Mengancam

15 January 2023
|

Memasuki kuarter kedua, tensi pertandingan semakin panas. Bumi Borneo tetap stabil dengan akurasi tembakan 50%. Mereka mengancam dominasi Hawks. Di sisi lain, field goals Hawks turun, karena para pemain kurang sabar dalam penyelesaian akhir. Sehingga banyak percobaan tembakan yang terbuang percuma. 

Hawks tetap unggul dengan skor 40-38 atas Bumi Borneo, saat turun minum. Tapi kalau dilihat dari jalannya pertandingan, Hawks tidak bermain seperti kuarter pertama. Mereka kurang tenang dalam melakukan penyelesaian akhir. Sebab hanya 5 tembakan dari 26 attempt yang masuk. Beruntung ada 2 three point dari 5 tembakan tersebut sehingga Hawks tetap bisa mempertahankan keunggulan. 

Sementara Bumi Borneo bermain lebih taktis. Tidak banyak attempt yang dibuat, hanya 14 kali saja. Tetapi mereka bisa memasukkan 7 tembakan. Pertahanan Bumi Borneo lebih baik dengan membuat 3 block di sepanjang kuarter kedua. Bumi Borneo masih konsisten dengan strategi menyerang paint area Hawks. 

Dari tim Hawks, Tyron Criswell mencetak 20 poin di first half. Criswell memang sudah berpengalaman tampil di IBL. Karena musim sebelumnya, dia tercatat sebagai pemain Pacific Caesar Surabaya. Oleh sebab itu, tidak butuh waktu lama bagi Criswell untuk menyesuaikan diri. (*)

Baca Juga: Kemenangan Beruntun Hawks Terhenti di Tangan Bumi Borneo

0 Comments