News Games

Fisyaiful Amir Dapat Kepercayaan Lebih Besar

08 May 2021
|

Fisyaiful Amir tampil panas di setiap pertandingan. Itu kalimat yang pantas disematkan untuk pemain 24 tahun tersebut. If, sapaan akrabnya musim ini jadi pemain dengan kontribusi besar di Hangtuah. If merupakan pengumpul poin terbanyak kedua setelah Abraham Wenas. 

Coach Rastafari Horongbala tampaknya memberi kepercayaan lebih besar pada If musim ini dengan menurunkannya di lapangan selama 28,5 menit per game. If bukan guard pengatur serangan, tapi dia bisa memainkan pick and roll dengan baik, serta menusuk ke pertahanan lawan dengan kecepatannya. Tak jarang lawan harus melakukan pelanggaran untuk menghetikannya. Terbukti If mendapatkan pelanggaran sebanyak 63 kali musim ini. Dari situ, dia berkesempatan menembak free throw sebanyak 59 kali. 

Kalau dari data yang disajikan iblindonesia.com, Fisyaiful Amir musim ini mencetak rata-rata 9,6 PPG, 6,0 RPG, dan 2,5 APG. Tiga kali lipat dari kontribusinya musim lalu dengan catatan 3,6 PPG, 2,2 RPG, dan 0,5 APG. If juga mencetak delapan kali double digit points dari 16 pertandingan di regular season. Dengan dua kali mencetak 17 poin, serta sekali double-double. 

If adalah aset yang sangat berharga bagi Hangtuah. Terutama karena usianya masih muda. Satu-satunya kritik untuk If yakni dia harus bisa menurunkan turnovers. Karena dalam 16 pertandingan, If bisa mencetak lebih dari 2 turnovers per game. Ini bisa mengurangi penilaian terhadapnya. (*)

Baca Juga: Fisyaiful Amir Bertekad Mengulang Kesuksesan

0 Comments