News News

Diserbu Tridatu Warriors, Tangerang Hawks Menang Perang Mental

03 February 2025
|

Pelatih Tangerang Hawks, Antonius Joko Endratmo, mengaku pertandingan menghadapi Bali United pada pekan keempat Indonesia Basketball League (IBL) 2025 tidak mudah. Hawks berhasil memenangi perang mental pada laga tersebut.

Hawks membungkam Bali United dengan skor 74-64 pada pertandingan yang berlangsung di Indomilk Arena. Ada beberapa game plan yang dijalankan Joko untuk meredam Tridatur Warriors, terutama menghentikan Xavier Cannefax.

“Memang tidak mudah melawan Bali United. Apalagi mereka ada di tren yang positif. Pada akhirnya kami berhasil memenangi perang mental ini,” ujar Joko.

“Strategi kami adalah bagaimana melimit pergerakan Cannefax. Di first half dia bisa leluasa mencetak poin, tetapi kami meredam di second half,” imbuhnya.

Tangerang Hawks kini menempati peringkat kelima klasemen sementara IBL 2025. Dari enam pertandingan yang sudah dijalani, Hawks membukukan empat kemenangan dan mengoleksi 10 poin.

Baca Juga: Usung Semangat Breakthrough, Bali United Sambut IBL 2024

0 Comments