News Event

Brandone Francis Top Points Sementara IBL Tokopedia 2023

24 January 2023
|

Prawira Harum Bandung baru bertanding tiga kali. Tetapi Brandone Francis sudah bisa menjadi pemain dengan average points terbanyak untuk sementara di IBL Tokopedia 2023. Pemain yang cukup membantu untuk performa Prawira musim ini. 

Kalau soal pengalaman, Francis sudah tak perlu diragukan lagi. Dia adalah bagian dari timnas Republik Dominika di FIBA World Cup 2022. Sebagai pemain timnas, tentunya dia punya kemampuan khusus yang bisa diandalkan. Kemampuan tersebut adalah mencetak poin. Sehingga terlihat kualitasnya di IBL Tokopedia 2023, seri pertama, di GOR Merpati, Denpasar. 

Francis dalam tiga pertandingan mencetak average 32,3 ppg dalam 36,7 minute per game. 2PTS% mencapai 55,3%, dengan 3PTS% 31,0%. Francis masih menambahkan 10,0 rpg dan 1,7 apg. Sangat cocok dipadukan dengan guard-guard lincah seperti Yudha Saputra. Francis bakal membantu Prawira bangkit di seri kedua, di Malang. 

Berdiri di belakang Francis, ada Jerome Anthony Beane Jr. dari Indonesia Patriots dengan catatan 31,6 ppg, lalu Randy Bell dari Bumi Borneo Basketball Pontianak dengan 26,7 ppg, Tyron Lamar Criswell dengan 23,6 ppg. Untuk peringkat kelima cukup mengejutkan. Ternyata bukan pemain asing, melainkan pemain lokal yang bisa disebut sebagai monster poin. Dia adalah kapten Dewa United Banten Kaleb Ramor Gemilang dengan catatan 22,5 ppg. 

Dari lima teratas average points di awal musim ini, menunjukkan bahwa standar poin di IBL Tokopedia 2023 semakin tinggi. Rasanya sudah tidak sabar lagi untuk menyaksikan mereka kembali beraksi di seri kedua. (*)

Baca Juga: Setelah Juara IBL, Brandone Francis Gabung Timnas Republik Dominika

0 Comments