Timnas 3x3 Putra Indonesia terpaksa pulang lebih dahulu dari ajang FIBA 3x3 Asia Cup 2023, di Singapura. Mereka hanya finis di peringkat ketiga dalam babak kualifikasi. Sementara tim yang masuk babak utama haruslah ada di peringkat pertama. Indonesia kalah dua sekali di fase kualifikasi.
Timnas 3x3 Putra Indonesia kali ini diperkuat oleh Avan Seputra, Rio Disi, Ikram Fadhil, dan Agus Salim. Boleh dibilang mereka tersingkir secara dramatis, di mana persaingan di babak kualifikasi grup A memang cukup sengit. Meski memenangkan dua pertandingan, Indonesia gagal menempati peringkat pertama, sebagai syarat untuk bisa tampil di babak utama.
Dua pertandingan berlangsung di hari Rabu (19/3) di mana Indonesia menang 14-12 atas Sri Langka. Indonesia awalnya tertinggal 11-12 saat waktu normal akan berakhir. Indonesia beruntung karena diselamatkan oleh kesalahan pemain Sri Langka. Di mana mereka menempatkan empat pemain saat salah satu dari pemain Sri Langka melakukan free throw. Sehingga referee memberikan technical-foul. Avan Seputra sukses menyamakan kedudukan. Lalu Ikram Fadhil membuat Indonesia menang 14-12.
Kemudian di laga kedua, Indonesia berhadapan dengan Chinese Taipei. Laga ini berjalan timpang, di mana Indonesia kalah telak 9-21 dari lawannya. Kekalahan dengan margin lebar inilah yang merugikan bagi Indonesia. Karena, mereka harus menang besar dari Tahiti agar bisa mendapatkan posisi yang bagus di klasemen.
Pada hari Kamis (30/3), Indonesia sukses mengalahkan Tahiti dengan margin dua angka (20-18). Tapi mereka harus menunggu hasil dari Chinese Taipei melawan Sri Langka. Hasilnya cukup mengejutkan di mana Sri Langka menang 16-14 atas Chinese Taipei, yang membuat Indonesia hanya berada di tempat ketiga.
Hasil di FIBA 3x3 Asia Cup 2023 memberikan pelajaran berharga bagi Indonesia. Sebab, mereka tengah bersiap untuk menghadapi SEA Games 2023 di Kamboja. Timnas 3x3 Indonesia harus bisa merebut kembali medali 3x3 yang pernah mereka dapatkan di tahun 2019. (*)
0 Comments