News Event

RANS Masih Membuntuti Hangtuah

10 May 2024
|

Amartha Hangtuah Jakarta bermain di kandang sendiri, GOR UNJ, Jumat malam (10/5) melawan RANS Simba Bogor. Kedua tim bertarung ketat di babak pertama. Meski sempat unggul tujuh angka, Hangtuah hanya memimpin 42-40 saat turun minum. 

Hangtuah menurunkan tim inti yang berisi Kelly Purwanto, Michael Kolawole, Yogi Saputra Chan, Amaluddin Ragol, dan Zoran Talley Jr.. Di sisi RANS, lima pemain pertamanya adalah Oki Wira Sanjaya, Devon Van Oostrum, Le'Bryan Nash, Daniel Salamena, dan Jerome Jordan. 

Tim tamu yang lebih agresif berhasil unggul tujuh angka (13-6) di awal laga. Hangtuah merespons dengan memperbaiki akurasi tembakan. Akhirnya mereka bisa menyamakan kedudukan (15-15) lewat three point Ronald Delph. Pergerakan yang baik dari Kolawole membuatnya bisa menambah dua angka sebelum kuarter pertama ditutup. Hangtuah memimpin 23-21. 

Kuarter kedua, Hangtuah giliran mendapatkan momentum. Kali ini mereka bisa unggul tujuh angka (33-26) melalui floater Kolawole. Tetapi setelah itu, Hangtuah justru terburu-buru dalam melakukan serangan. Karena kesalahan mereka sendiri, keunggulan Hangtuah lepas begitu saja. RANS menghukum kelengahan Hangtuah dengan mencuri keunggulan lewat Daniel Salamena (40-39). Beruntung tembakan tiga angka Amaludin Ragol menyelamatkan keunggulan Hangtuah (42-40) saat turun minum.

Kolawole mencetak 11 poin untuk Hangtuah dengan empat tembakan dari 10 attempt. Seandainya Kolawole bisa bermain kolektif, Hangtuah mungkin sudah unggul jauh. Fisyaiful Amir dan Amaluddin Ragom masing-masing menyumbang tujuh poin di babak pertama. 

Dari kubu RANS, Le'Bryan Nash mencetak 11 poin, delapan rebound, dan dua asssit. Jerome Jordan menyumbang 10 poin. Kemudian Devon Van Oostrum mencetak lima poin, lima rebound, dan lima assist. (*)

Baca Juga: Hangtuah Masih Membuntuti Satria Muda di Babak Pertama

0 Comments